SETING BANDWITH PADA MIKROTIK ROUTER

 1.Apa Yang dimaksud dengan manajemen bandwidth?

Manajemen Bandwidth adalah proses mengontrol dan mengukur komunikasi (lalu lintas jaringan dan paket) pada suatu link jaringan, untuk menghindari kemacetan jaringan dan kinerja yang buruk pada jaringan.

2.Metode apa yang digunakan pada Manajemen bandwidth?

-Simple Queue

Simple queue merupakan sebuah metode yang paling sederhana dalam kelompoknya untuk melakukan kontrol penggunaan bandwidth.

-Queue Tree

Dalam metode queue tree administrator jaringan melakukan pengaturan bandwidth lebih terperinci berdasarkan kriteria yang telah ditentukan.

-Shared/Up to

Metode shared/up to dikenal lebih fleksibel bagi pengguna. Hal ini karena dalam suatu jaringan alokasi bandwidth akan dibagi secara merata kepada semua pengguna yang terhubung pada jaringan.

-Prioritas traffic

Metode prioritas traffic merupakan sebuah teknik untuk mengatur prioritas dan pengalokasian bandwidth pada jaringan komputer.

-Hierarchical Token Bucket (HTB)

Metode hierarchical token bucket (HTB) adalah teknik untuk mengatur dan mengontrol penggunaan bandwidth pada jaringan dengan struktur hierarki.

3.Fungsi Manajemen bandwidth?

Bandwidth management berfungsi untuk memastikan setiap penggunaan bandwidth dalam suatu jaringan berjalan secara efisien dan merata. Di mana semua pengguna yang ada dalam suatu jaringan komputer mendapatkan sumber daya akses yang sama. Selain itu ada beberapa fungsi dari bandwidth management seperti melakukan pembatasan bandwidth, prioritas penggunaan, monitoring dan reporting, mengoptimalkan kinerja jaringan, dan menjaga keamanan jaringan.

4.Apa Fungsi Metode PCQ(perconnection Queue)?

untuk membantu memanage trafficrate dan traffic packet.

5.Tujuan menggunakan manajemen bandwidth?

Tujuan manajemen bandwith sendiri ialah untuk melancarkan semua computer agar dapat mengakses internet dengan lancar.

Komentar

Postingan populer dari blog ini